
Bulan Ramadhan adalah bulan Al Quran, maka dari itu hendaknya seorang muslim memberikan porsi perhatian yang lebih terhadap Al Quran di bulan ini.
Indonesia salahsatu Negri terbesar penduduk muslimnya, tentu tak asing lagi disaat bulan Ramadhan ini banyak orang berlomba-lomba dalam membaca kitab sucinya Al-Quran. Baik di perkantoran, di jalanan, di angkutan umum bahkan di setiap kegiatannya masing-masing.
Akan tetapi ada LEBIH DARI SETENGAH penduduk Indonesia yang menangisi dirinya karena terjerat dalam buta huruf Al-Quran itulah yang terjadi di negri ini.
Rektor Institut Ilmu Al-Qur’an (IIQ) Jakarta Nadjmatul Faizah menyebut angka buta aksara Al-Qur’an di Indonesia masih sangat tinggi.
Hal itu diketahui dari hasil riset yang dilakukan Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat IIQ lewat program Kuliah Kerja Lapangan (KKL) tahun akademik 2021/2022.
Riset mengangkat tema ‘Peran Perempuan dalam Pemberantasan Buta Aksara Al-Qur’an dan Pemberdayaan Masyarakat’, dilakukan secara nasional di 25 provinsi.
Menurut Nadjmatul, dari pengujian yang dilakukan terhadap 3.111 muslim, terdapat 72,25 persen terkategori belum mampu membaca Al-Qur’an dengan baik. (https://iiq.ac.id/berita/hasil-riset-angka-buta-aksara-al-quran-di-indonesia-tinggi-sebegini/)
Miris! jika melihat saudara kita yang Buta Huruf Quran, namun kita hanya berdiam diri.
Saatnya bergerak, awali momen terbaik di bulan penuh keberkahan ini. Jangan sampai, di akhirat nanti Allah SWT abaikan kita karena tak peduli dengan Alquran. Nau'dzubillahi min dzalik.
Indonesia adalah sebagai salah satu negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, ketersediaan Buku Iqro yang layak masih jauh dari kata cukup. Oleh karena itu, Melalui program Gerakan Sedekah Wakaf Buku Iqro, AKU (Agen Kebaikan Umat) mengajak sahabat semua bersama-sama kita hadirkan Iqro layak untuk saudara muslim yang membutuhkan dengan beramal jariyah Sedekah Wakaf Buku Iqro ke daerah pelosok.
Rasulullah bersabda, “Sesungguhnya di antara amal saleh yang mendatangkan pahala setelah orang yang mengamalkannya meninggal dunia, yaitu; ilmu yang disebar-luaskan olehnya, anak saleh yang ditinggalkannya, mushaf yang diwariskannya, masjid yang dibangunnya, rumah yang didirikan dengan tujuan dijadikan sebagai tempat bermalam (penginapan) orang yang sedang dalam perjalanan (ibn sabil), sungai yang dialirkan guna kepentingan orang banyak, dan harta yang disedekahkannya” (HR. Ibnu Majah)
InsyaAllah, Dari iqro akan lahir generasi yang bisa baca Al-Quran bahkan bisa menjadi penghafal quran. karena IQRO merupakan dasar dalam membaca dan menghafal Quran. Satu huruf Al-Qur’an yang dibaca akan mendatangkan kebaikan, yuk sama-sama Kita ikut Berbagi Buku Iqro untuk anak-anak belajar mengaji membaca Al-Quran.
InsyaAllah Sedekah Wakaf Buku Iqro ini dapat menjadi amal jariyah bagi kita dan bisa membantu saudara muslim lainnya bisa terus lancar beribadah. Aamiin.Yuk, bersama wujudkan program tersebut untuk lebih banyak lagi kebaikan yang kita bagikan. Aamiin.
Untuk teman-teman yang ingin membantu bisa berdonasi dengan transfer ke :
Bank Syariah Indonesia (BSI)
No: 444 600 5168 An. Sedekah IQRO AKU
Konfirmasi Sedekah via Whatsapp : 087870512878
#sedekahqiro #wakafiqro #berbagiiqro